Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Mukomuko terendam banjir

 

RSUD Kabupaten Mukomuko Banjir
RSUD Kabupaten Mukomuko Banjir

Mukomuko, KabarBatuah.com - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Mukomuko terendam banjir, Sabtu (18/9) hal ini diakibatkan tingginya intensitas hujan di kabupaten Mukomuko sejak sabtu pagi.

 Terpantau hingga dini hari tadi banjir sudah setinggi lutut orang dewasa dan melanda disejumlah titik ruangan RSUD Mukomuko. Ruangan IGD, Laboratorium, Radiologi dan Kasir serta ruangan Server SIMRS.

Saat dikonfirmasi Direktur RSDU Mukomuko, dr. Syafriadi membenarkan bahwa beberapa titik sudah terendam air, namun aktifitas pelayanan masih berjalan.

 " sejauh ini untuk aktivitas selum terganggu dan pelayanan pun masih normal, untuk upaya sudah dilakukan penyedit air dengan mesin pompa " jelas dr. Syafriadi

 Sementara itu dilokasi sudah ada Wakil Bupati Wasri, kepala BPBD dan Asisten II yang meninjau langsung lokasi banjir. (c0’ol)

Posting Komentar untuk "Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Mukomuko terendam banjir"