Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

ADV : Masa Sidang I, Pemkab Siapkan Penyertaan Modal ke BPD

 

KabarBatuah.com, Mukomuko - Bertempat di gedung DPRD Mukomuko, telah berlangsung rapat paripurna ke III masa sidang I, Senin (17/01). Adapun tema pembahasan dari lima Raperda yang disampaikan oleh Bupati Mukomuko H. Sapuan, SE, MM, AK, CA, CPA salah satunya yaitu terkait penyertaan modal kembali ke pihak Bank Bengkulu. Ikut mendampingi Ketua DPRD Mukomuko, M. Ali Saftaini, SE, Waka I, Nursalim, Waka II, Nopriyanto, SH, serta 18 orang anggota. 





”Sesuai arahan dari Gubernur, seluruh daerah wajib siapkan penyertaan modal ke BPD. Untuk tahun ini Pemkab menyiapkan setengah persen dari modal sebelumnya, yang pernah ditarik. Yaitu berkisar sekitar Rp 1 atau Rp 2 milliar,”sampai bupati.

Dalam masa sidang I ini, bupati juga menyampaikan penjelasan tentang penyelarasan, hingga pencabutan Perda tentang retribusi izin pendirian bangunan.

Terpisah ketua DPRD Mukomuko, M. Ali Saftaini, SE, terkait hal ini pihaknya sudah mengupayakan rapat paripurna sesuai jadwal yang sudah ditargetkan. Kemudian laporan lima Raperda yang diajukan itu, ada tiga komponen yang akan dilakukan perubahan.

”Dari lima Raperda yang disampaikan kepala daerah, ada tiga komponen yang dilakukan perubahan. Sementara yang lain, satu Raperda baru pernyataan modal bang Bengkulu dan satunya lagi Raperda pencabutan retribusi izin bangunan,”demikian Ali Saftaini.(ADV)



 

 

Posting Komentar untuk "ADV : Masa Sidang I, Pemkab Siapkan Penyertaan Modal ke BPD"