Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

In Picture: KETERANGAN PERS PARTAI DEMOKRAT “Demokrat berkoalisi dengan Rakyat VS Moeldoko berkoalisi dengan Yusril”

Keterangan Pers Partai Demokrat Live
Herzaky Mahendra Putra membacakan Keterangan Pers Partai Demokrat
KabarBatuah.com, JAKARTA -- Partai Demokrat  menyampaikan keterangan Pers kepada Wartawan yang berjudul "DEMOKRAT BERKOALISI DENGAN RAKYAT vs MOELDOKO BERKOALISI DENGAN YUSRIL" di Auditorium Yudhoyono, Jakarta, Minggu (3/10/2021).

Keterang Pers Partai Demokrat tersebut dibacakan oleh Herzaky Mahendra Putra selaku Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat. 

Dalam keterangan Pers tersebut Partai Demokrat menekankan bahwa  Hanya Ada Satu Kepengurusan Partai Demokrat, yang sah dan diakui Pemerintah, Tidak Ada Dualisme; Lalu Partai Demokrat menjelaskan tiga hal, yaitu tentang:

1. Ambisi KSP Moeldoko: Besar Nafsu dari Kemampuan
2. Proses Hukum KSP Moeldoko: Akal-akalan Bulus
3. Koalisi KSP Moeldoko: Yusril Berjuang Demi Rupiah

untuk menyimak Ketengan Pers secara lengkap silahkan baca disini (download)

Terakhir Partai Demokrat mengingatkan kepada KSP Moeldoko, tempuhlah cara-cara yang demokratis dan beradab. Jika memang ada ambisi jadi Presiden, dirikanlah Partai sendiri. Sudah ada contohnya Jenderal mendirikan Partai. Jenderal Edi Sudrajat mendirikan PKPI, Jenderal SBY mendirikan Demokrat. Jenderal Wiranto mendirikan Hanura, dan Letjen Prabowo mendirikan Gerindra. Itulah sejatinya Jenderal, mendayagunakan kemampuan dan sumber daya yang dimiliki untuk tegak berdiri di atas kaki sendiri. Untuk itu, kepada KSP Moeldoko, jika benar mengaku Jenderal, dirikanlah Partai sendiri. Jangan mengganggu Partai orang lain. (agan)


Saat SBY Menyerahkan hasil laporan keuangan Partai Demokrat

AHY ditetapkan sebagai Ketua Umum Partai Demokrat 2020-2021

Posting Komentar untuk "In Picture: KETERANGAN PERS PARTAI DEMOKRAT “Demokrat berkoalisi dengan Rakyat VS Moeldoko berkoalisi dengan Yusril”"